Tuesday, April 4, 2017

Mengubah Interface dari enp0s ke eth di Ubuntu 16.04

Pengertian

Dalam komputasi , sebuah antarmuka jaringan (interface) adalah sistem (perangkat lunak dan / atau perangkat keras) antarmuka antara dua buah peralatan atau protokol lapisan dalam jaringan komputer . Sebuah antarmuka jaringan biasanya akan memiliki beberapa bentuk alamat jaringan . Ini dapat terdiri dari node ID dan nomor port atau mungkin node ID unik dalam dirinya sendiri. antarmuka jaringan menyediakan fungsi standar seperti lewat pesan, menghubungkan dan memutuskan, dl.

Latar Belakang

Latar belakang saya ubah interface ke eth karena saya sudah terbiasa jika konfigurasi jaringan interface yang saya gunakan eth bukan enps0 seperti yang ada pada ubuntu

Maksud dan Tujan

Mengubah interface ke eth, agar memudahkan menambahkan interface lagi di ubuntu

Alat dan Bahan

  • Ubuntu 16.04
  • Akses Internet

Jangka Waktu Pelaksanaan

Sekitar 5 menit

Tahap Pelaksanaan

Pertama kita ketikan perintah "ip a" di terminal anda
# ip a
 
Selanjutnya ketikan perintah dmesg, maka device akan berubah saat booting
# dmesg | grep -i eth
 
 Agar eth0 dapat berfungsi maka editlah di grub file
# nano /etc/defult/grub
Carilah kata "GRUB_CMDLINE_LINUX" dan tambahkan "net.ifnames=0 biosdevname=0"
Kemudian generate grubfile menggunakan perintah 
$ sudo grub-mkconfig -o /boot/grub/grub.cfg
Selanjutnya editlah konfigurasi jaringan anda ubahlah interface ke eth0
$ sudo nano /etc/network/interfaces

Dan restart system operasinya agar konfigurasi tadi tersimpan dengan baik
$ sudo reboot
 Setelah di restart sekarang coba anda cek apakah interfacenya sudah beubah atau belum jika belum berubah berarti terdapat kesalahan konfigurasi

Kesimpulan

Karena saya terbiasa konfigurasi debian server yang interfacenya menggunakan eth sedangkan saya kali ini mencoba menggunakan ubuntu 16.04 yang interface menggunakan enps maka saya memudahkan konfigurasi ubuntu server dengan mengubah interfacenya ke eth

Referensi

https://translate.google.co.id/translate?hl=id&sl=en&u=https://en.wikipedia.org/wiki/Interface&prev=search
http://andri-tk.blogspot.co.id/2016/05/mengubah-nama-interface-kembali-ke-eth0.html
Load disqus comments

0 comments